Fakta Menarik Tentang Gol Van Persie Kala Belanda Melumat Spanyol 5:1

Fakta Menarik Tentang Gol Van Persie Kala Belanda Melumat Spanyol 5:1
Robin van Persie mencatatkan rekor baru dalam sejarah digelarnya Piala Dunia. Gol penyama kedudukannya ke gawang Spanyol dinobatkan sebagai gol sundulan kepala terjauh di Piala Dunia sejak 1970. Dalam laga melawan Spanyol ini Striker Belanda ini juga dinobatkan sebagai Man of The Match.

Sebagaimana kita saksikan dini hari tadi, Robin van Persie mengemas golnya dengan sangat brilian, di mana ia menyambut bola umpan dari Daley Blind sembari menjatuhkan diri hingga membuat Iker Casillas terpana tak berdaya. Menurut catatan, gol itu dicetak dari jarak 17 yards, atau 15,5 meter, dan merupakan yang terjauh di sebuah ajang Piala Dunia sejak 1970, demikian seperti dilansir ESPN.

Pertandingan Spanyol vs Belanda sendiri dimenangi tim belanda dengan skor telak 5:1. Van Persie menyumbang 2 gol dalam pertandingan itu. 2 gol lainnya dari rekannya Arjen Robben dan 1 lagi dicetak Stefan de Vrijj. Smentara gol semata wayang spanyol dicetak Alonso dari titik putih.

Dengan hasil ini, Belanda saat ini menempati posisi pertama dalam klasemen sementara group B diikuti chili yang pada hari yang sama menundukkan Australia dengan skor 3:1.
Fakta Menarik Tentang Gol Van Persie Kala Belanda Melumat Spanyol 5:1 | Gila Bola | 5